Cara Mengatasi Laptop Lemot Windows 11
italazhar.com - Ketika kamu mulai menginstall Windows 11 terkadang laptop mulai lambat dari segi performa dan kinerjanya. Keterlambatan ini umumnya terjadi pada laptop yang memiliki spesifikasi minimal untuk menginstal Windows terbaru ini.
Permasalahan dalam keterlambatan biasanya saat melakukan browsing, Windows 11 sering ngelag. Akibatnya pekerjaan kamu jadi terkendala dan membuat pekerjaan tidak selesai tepat waktu.
Jika itu yang terjadi pada kamu maka ada beberapa cara mempercepat Windows 11 dan berikut ulasan selengkapnya.
Menonaktifkan Efek Transparansi
Untuk membuat laptop lebih cepat, kamu bisa menonaktifkan efek transparansi pada laptop. Meski fitur ini dinonaktifkan, kamu tidak perlu khawatir kehabisan sumber daya dan untuk mengaturnya bisa dilakukan dengan cara berikut :
- Buka laptop dan di halaman awal bisa klik kanan lalu pilih personalization.
- Pilih color yang ada di bagian kanan lalu pilih transparency effects.
- Klik saklar yang ada dan arahkan ke sebelah kiri.
Setting Laptop ke Non Game
Pada laptop kekinian dengan harga tertentu akan ada pengaturan untuk mengaktifkan mode game. Jika ini dilakukan maka sumber daya di CPU dan GPU akan dimaksimalkan agar dalam bermain game tetap lancar.
Baca Juga : Cara Mempercepat Laptop Windows 11
Ketika kamu membuka game sembari melakukan browsing atau membuka aplikasi maka akan mengalami keterlambatan. Untuk itu jika laptop lebih digunakan untuk pekerjaan maka perlu di atur ke non game dengan cara sebagai berikut :
- Gunakan shortcut dengan cara mengklik Windows +I pada keyboard.
- Pilihlah gaming dan pada panel sebelah kanan, kamu bisa masuk ke game mode.
- Matikan saklar yang ada di samping kanan game mode.
- Scroll ke bawah lalu pada bagian Xbox Game Bar, kamu juga bisa matikan saklarnya.
- Setelah proses itu dilakukan, kamu bisa merestart laptop terlebih dahulu.
Dengan cara di atas, maka kinerja laptop akan sangat maksimal ketika menjalankan berbagai aplikasi di laptop. Pada mode tersebut kamu bisa melakukan multitasking dan laptop masih akan tetap berjalan lancar.
Bersihkan File Sisa
Ketika kamu menghapus aplikasi atau beberapa file di laptop tanpa sadar akan menyisakan sisa. Bentuk sisa-sisa seperti ini akan menghambat kinerja laptop jika terus-menerus dibiarkan dan kapasitasnya akan semakin banyak.
Semakin banyak file sisa semakin lambat pula kinerja yang ada di laptop kamu. Untuk mengatasi hal ini, kamu bisa melakukan beberapa langkah untuk membersihkan semua sisa-sisa file tersebut :
- Pada halaman pencarian di bagian kiri bawah, kamu bisa mengetikkan Run lalu buka aplikasinya.
- Pada halaman tersebut, kamu bisa mengetikkan %tempt% lalu klik enter.
- Di halaman ini kamu akan melihat beberapa file sisa-sisa tersebut.
- Tekan CTRL + A lalu klik delete.
- Selanjutnya, kamu bisa buka Run lalu ketikkan tempt dan klik enter.
- Pada halaman tersebut, kamu bisa menekan CTRL +A lalu pilih Delete.
Dengan cara seperti di atas, file-file sisa akan terhapus dari laptop dan kinerjanya akan semakin bagus. Dengan cara seperti ini, kamu akan lebih leluasa dan bisa membuka beberapa aplikasi dan tidak akan terjadi ngelag.
Pengaturan Paket Daya
Salah satu hal yang paling riskan dan sangat dibutuhkan oleh laptop adalah daya baterai yang maksimal. Untuk mempercepat kinerja laptop maka bisa dilakukan pengaturan daya dengan cara sebagai berikut :
- Masuk ke control panel lalu buka menu power options.
- Pada bagian Processor power management dan Minimum processor state, bisa kamu perluas hingga 100%.
- Untuk bagian lainnya, kamu bisa lakukan pengaturan menjadi 100%.
Menggunakan Storage Sense
Ketika kamu menyimpan file tentunya semakin lama semakin bertambah dan ini bisa memperlambat kinerja laptop. Jika ini dibiarkan maka setiap membuka aplikasi, laptop sering mengalami lag.
Untuk itu, kamu bisa menghapus file sampah atau file yang tidak diperlukan dengan memanfaatkan storage sense. Untuk menggunakan fitur storage sense, kamu bisa mengikuti beberapa langkah berikut :
- Buka menu setting di pojok kiri bawah lalu masuk ke system.
- Selanjutnya, kamu bisa masuk ke storage dari pilihan menu yang ada.
- Pada storage management, kamu bisa menggeser saklar untuk mengaktifkan storage sense.
- Pada bagian jadwal pembersihan, kamu bisa mengatur secara default.
Dengan cara seperti itu maka storage sense bisa menjalankan tugasnya dalam membersihkan file-file yang sudah lama. Untuk masalah pengaturan, kamu bisa mengatur kapan fitur ini diaktifkan dan kapan dinonaktifkan.
Nonaktifkan Index Pencarian
Beberapa pengguna terkadang lebih banyak melakukan pencarian untuk menemukan berbagai aplikasi di dalamnya. Ketika fitur ini diaktifkan maka kamu bisa memperlambat kinerja dari Windows 11.
Untuk itu, kamu bisa menonaktifkan fitur ini untuk memaksimalkan kinerja dengan cara sebagai berikut :
- Tekan Windows +R untuk menjalankan aplikasi Run.
- Pada kolom yang tersedia, kamu bisa mengetikkan services.msc lalu klik enter.
- Pada jendela yang tampil di layar, kamu bisa memilih Windows Search.
- Pada menu tersebut, kamu bisa klik kanan lalu pilih properties.
- Pada bagian startup type, kamu bisa klik disable dan terakhir silahkan klik OK.
Setelah langkah di atas kamu lakukan maka silahkan restart terlebih dahulu laptop yang kamu gunakan. Setelah proses ini maka index pencarian tidak akan tersedia dan kinerja Windows 11 akan lebih kencang lagi.
Baca Juga : Cara Mengunci Folder di Laptop Windows 11
Uninstall Program yang Jarang Digunakan
Sebagian dari pengguna terkadang suka melakukan install program agar PC atau laptop tidak terlihat sepi akan program. Sehingga, kamu banyak menginstal beberapa aplikasi yang justru jarang atau tidak pernah kamu gunakan
Hal seperti itu justru menjadi penyebab laptop yang kamu gunakan bisa lebih berat dan memperlambat kinerja laptop. Untuk mengatasi hal demikian, kamu bisa mengunistal aplikasi dengan cara sebagai berikut :
- Tekan Windows + I lalu pilih apps.
- Selanjutnya, kamu bisa memilih menu Apps & Features.
- Pada halaman tersebut banyak sekali daftar aplikasi dan kamu bisa menguninstalnya.
- Pilih aplikasi lalu klik uninstall.
Dengan cara seperti itu, maka aplikasi akan terhapus dari sistem operasi dan membuat kinerja laptop lebih cepat. Kamu bisa melakukan hal yang sama pada aplikasi lain yang ingin diuninstal dan nantinya akan memperingan laptop.
Dengan melakukan berbagai langkah yang ada di atas, kamu bisa membuat kinerja laptop tidak menjadi lemot atau lambat. Kamu bisa mempraktikkan langkah tersebut dengan mudah baik semua atau salah satunya.
Untuk hasil yang lebih baik, kamu bisa melakukan secara berkala langkah-langkah di atas baik dua minggu atau 1 bulan sekali. Proses seperti ini bisa kamu lakukan ketika membersihkan berbagai file sampah yang ada di dalam Windows 11. Dengan penggunaan secara berkala akan membuat laptop yang kamu gunakan bisa lebih kencang.
Penutup
Mungkin cukup sekian pembahasan kami tentang Cara Mengatasi Laptop Lemot Windows 11, semoga tulisan ini bisa bermanfaat, bagikan ke teman, saudara atau ke media sosial agar semua orang bisa mendapatkan manfaat dari tulisan ini, jika ada yang ingin ditanyakan silahkan tulis pada kolom komentar, Terimakasih
Posting Komentar untuk "Cara Mengatasi Laptop Lemot Windows 11"